New TVS Phoenix 125
JAKARTA (DP) — Selain skutik, PT TVS Indonesia bakal memperkenalkan sportbike 125 cc pada 2013. Saat ini sportbike yang bakal menjadi adik TVS Apache tengah dalam serangkaian uji coba.
“Kami menjadwalkan menghadirkan sportbike 125 cc pada Oktober 2013,” terang R Anandakhrisna, Presiden Direktur PT TVS Indonesia. Hanya saja pria asal India ini masih enggan menjelaskan lebih jauh perihal sportbike anyar TVS tersebut.
Yang pasti akan diproduksi di Indonesia. Ditujukan untuk pasar lokal dan ekspor. TVS Indonesia menargetkan peningkatan ekspor ke beberapa negara ASEAN dengan produk-produk baru pada tahun ini.
Jika menengok produk-produk TVS di India untuk sportbike 125cc terdapat TVS Phoenix, dirilis pada September tahun lalu. Hadir dengan revisi mesin sehingga lebih efisien dan ekonomis. Pabrikan mengklaim New TVS Phoenix 125 memiliki efisiensi bahan bakar terbaik dikelasnya.
Ditopang dapur pacu EcoThrust Engine catatan konsumsi BBM tembus 1 liter untuk 67 kilometer. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 14,7 hp pada 8000 rpm disandingkan transmisi 4-speed. [dp/Wyu]
Sumber: http://www.dapurpacu.com/tvs-jadwalkan-rilis-sportbike-125cc-pada-oktober-2013/